Panduan Teknis Juknis Pelaksanaan GSI (Gala Siswa Indonesia) SMP Tahun 2022. Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi melalui Pusat Prestasi Nasional, Sekretariat Jenderal bekerjasama dengan Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) akan melaksanakan Gala Siswa Indonesia (GSI) Sekolah Menengah Pertama (SMP) tahun 2022 mulai tingkat Kecamatan, Kabupaten/Kota, Provinsi dan Nasional. Kerjasama 2 (dua) instansi ini menjalankan amanah Presiden pada Rapat Terbatas 24 Januari 2017 tentang Percepatan Pembangunan Persepakbolaan Nasional.
GSI merupakan wadah bagi para
peserta didik SMP dalam menumbuhkembangkan minat, bakat dan prestasi dalam
bidang sepakbola, melalui pembinaan kegiatan ekstrakurikuler yang diadakan sekolah.
Penyelenggaraan GSI ini diminati para pencinta sepakbola dalam menumbuhkan atmosfer
pertandingan dan menghidupkan kembali pertandingan sepakbola mulai tingkat
Kecamatan hingga nasional.
Berdasarkan data partisipasi
GSI pada tahun 2021, GSI SMP diikuti sebanyak 34 provinsi, 117 Kabupaten/Kota,
461Kecamatan, 896 Sekolah dan 5285 peserta didik. Pertandingan GSI tahun 2021 dilaksanakan
sebanyak 16 pertandingan di tingkat nasional yang didasarkan pada hasil
penilaian video di tingkat provinsi yang dikirimkan sesuai ketentuan panitia Pusat
Prestasi Nasional. Pada tahun 2022 pelaksanaan kompetisi GSI di tingkat nasional
direncanakan secara onsite (tatap muka).
Pelaksanaan GSI dapat
berhasil atas dukungan dan fasilitasi dari para stakeholder mulai dari sekolah,
Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota, Dinas Pendidikan Provinsi, Lembaga Penjaminan
Mutu Pendidikan (LPMP), Asosiasi PSSI Kabupaten/Kota (Askab/Kota), Asosiasi PSSI
Provinsi (Asprov), dan instansi terkait lainnya. Hal penting lainnya untuk memfasilitasi
dan memotivasi semangat peserta didik yang memiliki minat dan bakat di cabang olahraga
sepakbola dalam pencapaian peningkatan prestasi, dapat dilakukan melalui pembinaan
kegiatan ekstrakurikuler di sekolah.
Dalam masa pandemi ini, Pusat
Prestasi Nasional berupaya untuk tetap menyelenggarakan kompetisi GSI tingkat
nasional secara on site seperti tahun sebelumnya dengan menerapkan protokol
kesehatan Covid- 19. Agar pelaksanaan GSI SMP tahun 2022 dapat terselenggara dengan
baik, maka disusun Panduan Teknis Juknis
Pelaksanaan GSI (Gala Siswa Indonesia) SMP Tahun 2022 yang dijadikan pedoman
bagi panitia, peserta didik, pelatih, asisten pelatih, tim pemandu bakat, dan
pihak terkait lainnya. Panduan Teknis
Juknis Pelaksanaan GSI (Gala Siswa Indonesia) SMP Tahun 2022 sebagai
pedoman pelaksanaan GSI SMP tahun 2022 yang dilaksanakan dengan rasa penuh tanggung
jawab sesuai protokol kesehatan Covid- 19.
Tema Gala Siswa Indonesia
SMP tahun 2022 adalah: “Menggali Prestasi Sepakbola Usia Muda yang Berkarakter”
Adapun Sasaran GSI adalah seluruh peserta didik jenjang SMP di Indonesia yang
terdaftar dalam DAPODIK per 31 Maret 2022, meliputi: 1) Sekolah Menengah
Pertama Negeri; 2) Sekolah Menangah Pertama Swasta; 3) Sekolah Menengah Pertama
Terbuka; 4) SMP Satu Atap.
Sistem dan Mekanisme Kompetisi
GSI SMP tahun 2022. Secara umum pelaksanaan kompetisi Pusat Prestasi Nasional dilakukan
secara daring/online. Peserta dapat melaksanakan kompetisi dari rumah atau
sekolah dan didampingi oleh orangtua/wali/guru pembimbing dengan mematuhi
protokol kesehatan. Pelaksanaan kompetisi di sekolah harus memenuhi kriteria
sebagai berikut: a) Pendidik dan tenaga kependidikan di satuan pendidikan sudah
divaksinasi Covid- 19; b) Satuan pendidikan wajib memberikan layanan protokol
kesehatan seperti Usaha Kesehatan Sekolah (UKS), menyediakan tempat cuci tangan,
mengukur suhu peserta sebelum pelaksanaan lomba dan mensterilkan
sarana/prasarana lomba yang akan digunakan oleh peserta; c) Peserta wajib didampingi
oleh orangtua/wali saat pelaksanaan kompetisi.
Berdasarkan Panduan Teknis Juknis Pelaksanaan Gala
Siswa Indonesia (GSI) SMP Tahun 2022, berikut ini persyaratan peserta GSI
SMP tahun 2022, sebagai berikut.
1.
Berkewarganegaraan Indonesia yang dibutikan dengan Akta Kelahiran
2.
Terdaftar sebagai siswa SMP Negeri/Swasta, SMP Terbuka atau SMP Satu Atap yang
dibuktikan Surat Keterangan Kepala Sekolah (format dapat diunduh di laman
Puspresnas)
3.
Siswa Kelas 7 dan 8 pada Tahun Ajaran 2021/2022 yang dibutikan dengan Ijazah SD
dan Rapor pada lembar yang memuat data diri dan semester terakhir
4.
Siswa dengan tahun kelahiran tanggal 1 Januari 2008 dan setelahnya. yang
dibutikan dengan Akta kelahiran
5.
Siswa yang memiliki NISN dan terdaftar sebagai peserta didik sesuai Data Pokok
Pendidikan (Dapodik) yang dibutikan dengan Surat Keterangan Kepala Sekolah
(format dapat diunduh di laman Puspresnas)
6.
Berkelakuan baik dan tidak terlibat penyalahgunaan obat terlarang dan minuman
keras yang dibutikan dengan Surat Keterangan Kepala Sekolah (format dapat diunduh
di laman Puspresnas)
7.
Mendapat persetujuan dari orang tua yang dibutikan dengan Surat
Pernyataan/Pakta Integritas (format dapat diunduh di laman Puspresnas).
8.
Mengisi Surat Pernyataan/Pakta Integritas
9.
Memiliki kesehatan jasmani yang dibutikan dengan Surat Keterangan Kesehatan
10.
Mengisi Curriculum Vitae dengan melampirkan CV dan Sertifikat/ Piagam Penghargaan
Individu
Selengkapnya silahkan download
dan baca Panduan Teknis Juknis
Pelaksanaan Gala Siswa Indonesia (GSI) SMP Tahun 2022 melalui salinan
dokumen yang tersedia di bawah ini.
Link download Panduan Teknis Juknis Pelaksanaan GSI (Gala
Siswa Indonesia) SMP Tahun 2022 (DISINI)
Demikian informasi tentang Panduan Teknis Juknis Pelaksanaan GSI (Gala
Siswa Indonesia) SMP Tahun 2022. Semoga ada manfaatnya, terima kasih.