JUKNIS PENDAFTARAN SPAN-PTKIN BAGI SISWA TAHUN 2024

Juknis Pendaftaran Siswa SPAN-PTKIN Tahun 2024


Juknis Pendaftaran Siswa SPAN-PTKIN Tahun 2024. SPAN-PTKIN merupakan pola seleksi yang dilaksanakan secara nasional oleh seluruh perguruan tinggi dalam satu sistem yang terpadu dan diselenggarakan secara serentak oleh Panitia Pelaksana yang ditetapkan oleh Menteri Agama Republik Indonesia. Biaya pelaksanaan SPAN-PTKIN ditanggung oleh pemerintah, sehingga peserta tidak dipungut biaya pendaftaran. Pelaksanaan SPAN-PTKIN secara nasional yang diikuti oleh 59 Perguruan Tinggi harus memenuhi prinsip adil, transparan, dan tidak diskriminatif dengan tetap memperhatikan potensi calon mahasiswa dan kekhususan PTKIN.

 

Berdasarkan Juknis Pendaftaran Siswa SPAN-PTKIN Tahun 2024, Ketentuan Umum Pendaftaran SPAN-PTKIN Tahun 2024 bagi siswa adalah sebagai berikut

1. Satuan Pendidikan MA/MAK/SMA/SMK/SPM/PDF/PKPPS sederajat telah melakukan finalisasi PDSS.

2. Siswa pada Satuan Pendidikan MA/MAK/SMA/SMK/SPM/PDF/PKPPS sederajat telah di finalisasi oleh Pihak Satuan Pendidikan tempat Siswa.

3. Siswa pada Satuan pendidikan MA/MAK/SMA/SMK/SPM/PDF/PKPPS sederajat memiliki Nomor Pokok Sekolah Nasional (NPSN).

4. Siswa pada Satuan Pendidikan MA/MAK/SMA/SMK/SPM/PDF/PKPPS sederajat memiliki Nomor Induk Siswa Nasional (NISN).

5. Siswa pada Satuan Pendidikan MA/MAK/SMA/SMK/SPM/PDF/PKPPS sederajat memiliki email yang aktif dan dapat dihubungi.

6. Siswa pada Satuan Pendidikan MA/MAK/SMA/SMK/SPM/PDF/PKPPS sederajat memiliki WhatsApp yang aktif dan dapat dihubungi.

7. Siswa pada Satuan Pendidikan MA/MAK/SMA/SMK/SPM/PDF/PKPPS sederajat melakukan registrasi Siswa secara mandiri pada laman https://siswa.ptkin.ac.id.

8. Siswa pada Satuan Pendidikan MA/MAK/SMA/SMK/SPM/PDF/PKPPS sederajat memiliki rapor Kelas X/Semester 1, Kelas X/Semester 2, Kelas XI/Semester 1, Kelas XI/Semester 2 dan Kelas XII/Semester 1.

9. Siswa pada Satuan Pendidikan MA/MAK/SMA/SMK/SPM/PDF/PKPPS sederajat meng-Unggah Rapor Kelas X/Semester 1, Kelas X/Semester 2, Kelas XI/Semester 1, Kelas XI/Semester 2 dan Kelas XII/Semester 1 pada aplikasi Pendaftaran SPAN-PTKIN 2024.

10. Siswa pada Satuan Pendidikan MA/MAK/SMA/SMK/SPM/PDF/PKPPS sederajat wajib memilih 2(dua) PTKIN/PTN dan 2(dua) Program Studi.

11. Pendaftaran Siswa dinyatakan selesai apabila Siswa telah melakukan Finalisasi Pendaftaran Siswa

 

Selengkapnya silahkan baca Juknis Pendaftaran Siswa SPAN-PTKIN Tahun 2024, baik juknis Pendaftaran SPAN-PTKIN Bagi Siswa Melalui Website maupuan juknis Pendafatran SPAN-PTKIN Bagi Siswa Melalui Aplikasi Android, melalui salinan dokumen di bawah ini.

 



Link Downlod Juknis Pendaftaran SPAN-PTKIN Tahun 2024 Untuk Siswa (DISINI)

 

Demikian informasi tentang Juknis Pendaftaran Siswa SPAN-PTKIN Tahun 2024. Semoga ada manfaatnya. Jangan sampai salah isi formulir pendaftran sesuai petunjuk teknis (juknis) ini agar Kamu bisa diterima di PTKIN yang menjadi favoritmu.



= Baca Juga =


Post a Comment

Maaf, Komentar yang disertai Link Aktif akan terhapus oleh sistem



































Free site counter


































Free site counter