JUKNIS PPDB SMA SMK PROVINSI BALI TAHUN PELAJARAN 2023/2024

Jadwal dan Petunjuk Teknis atau Juknis PPDB SMA SMK Provinsi Bali Tahun Pelajaran 2023/2024


Jadwal dan Petunjuk Teknis atau Juknis PPDB SMA SMK Provinsi Bali Tahun Pelajaran 2023/2024 ditetapkan dalam Keputusan Gubernur Bali Nomor 316/03-A/HK/2023 Tentang Petunjuk Teknis (Juknis) PPDB (Penerimaan Peserta Didik Baru) Pada Sekolah Menengah Atas (SMA) dan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Tahun Pelajaran 2023/2024


Jadwal dan Petunjuk Teknis atau Juknis PPDB SMA SMK Provinsi Bali Tahun Pelajaran 2023/2024 disusun agar pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) dilaksanakan secara non diskriminatif, objektif, transparan, dan akuntabel, sebagai salah satu wujud perlindungan terhadap hak masyarakat untuk mendapatkan layanan pendidikan, serta dalam rangka meningkatkan efisiensi dan efektivitas serta akuntabilitas penyelenggaraan pendidikan di masyarakat sesuai dengan Visi “NANGUN SAT KERTHI LOKA BALI” melalui Pola Pembangunan Semesta Berencana menuju BALI ERA BARU”, sebagai bentuk layanan pendidikan,

 

Diktum KESATU Keputusan Gubernur Bali Nomor 316/03-A/HK/2023 Tentang Jadwal dan Petunjuk Teknis atau Juknis PPDB SMA SMK Provinsi Bali Tahun Pelajaran 2023/2024 menyatakan Petunjuk Teknis Penerimaan Peserta Didik Baru pada Sekolah Menengah Atas dan Sekolah Menengah Kejuruan Tahun Pelajaran 2023/2024, sebagaimana tercantum dalam Lampiran yang merupakan bagian tidak terpisahkan dari Keputusan Gubernur ini.

 

Diktum KEDUA Keputusan Gubernur Bali Nomor 316/03-A/HK/2023 Tentang Jadwal dan Juknis PPDB SMA SMK Provinsi Bali Tahun Pelajaran 2023/2024 menyatakan Segala biaya yang timbul sebagai akibat ditetapkannya Keputusan Gubernur ini, dibebankan pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Semesta Berencana Provinsi Bali Tahun Anggaran 2023.

 

Berikut ini Jadwal Pendaftaran PPDB SMA SMK Provinsi Bali Tahun Pelajaran 2023/2024, sebagai berikut :

A. SMA :

·          Jalur inklusi, Jalur Afirmasi, Jalur Perpindahan Tugas Orang Tua, Jalur Sertifikat Prestasi, Jalur Zonasi, Jalur Rangking Nilai Rapor

·          Pendaftaran : Tgl. 21 Juni s.d. 24 Juni 2023 (dibuka Tgl. 21 Juni 2023 Pk. 08.00 WITA dan ditutup Tgl. 24 Juni 2023 Pk. 18.00 WITA)

·          Pengumuman : 1 Juli 2023


B. SMK :

·          Jalur Inklusi, Jalur Afirmasi, Jalur Sertifikat Prestasi, Jalur Zonasi, Jalur Rangking Nilai Rapor

·          Pendaftaran : Tgl. 21 Juni s.d. 24 Juni 2023 (dibuka Tgl. 21 Juni 2023 Pk. 08.00 WITA dan ditutup Tgl. 24 Juni 2023 Pk. 18.00 WITA)

·          Pengumuman : 1 Juli 2023

 

Calon peserta didik hanya dapat melakukan pilihan maksimal 3 (tiga) jalur pendaftaran pada jenjang SMA atau pada jenjang SMK. Bagi Calon Peserta Didik yang telah dinyatakan diterima wajib melakukan pendaftaran ulang dan apabila tidak melakukan pendaftaran kembali sesuai waktu yang telah ditentukan dinyatakan Gugur. Adapun jadwal pendaftaran ulang dilaksanakan pada tanggal 3, 4 dan 5 Juli 2023 (dibuka tanggal 3 Juli 2023 Pk. 08.00 WITA dan ditutup tanggal 5 Juli 2023 Pk. 14.00 WITA) secara online di portal/laman PPDB online Provinsi Bali.

 

Selengkapnya silahkan download dan baca Jadwal dan Petunjuk Teknis atau Juknis PPDB SMA SMK Provinsi Bali Tahun Pelajaran 2023/2024.

 



Link download DISINI


Demikian informasi tentang Jadwal dan Petunjuk Teknis atau Juknis PPDB SMA SMK Provinsi Bali Tahun Pelajaran 2023/2024. Semoga ada manfaatnya.

 


= Baca Juga =


No comments

Maaf, Komentar yang disertai Link Aktif akan terhapus oleh sistem

Theme images by Maliketh. Powered by Blogger.
Back to Top


































Free site counter


































Free site counter