Soal Penilaian Sumatif Tengah Semester 2 Kelas 2 SD Tahun 2024 Kurikulum Merdeka

 

Soal Penilaian Sumatif Tengah Semester (PSTS) Kelas 2 Semester 2 Tahun 2024 - Soal Asesmen Sumatif Tengah Semester (ASTS) Kelas 2 Semester 2 Tahun 2024

Latihan Soal Penilaian Sumatif Tengah Semester (PSTS) Semester 2 (genap) Kelas 2 SD Tahun 2024 - Latihan Soal Asesmen Sumatif Tengah Semester (ASTS) Semester 2 (genap) Kelas 2 Tahun 2024. Yang adimaksud penilaian atau assessment adalah istilah umum yang mencakup semua metode yang biasa digunakan untuk menilai untuk kerja individu atau kelompok peserta didik. Selain itu, penilaian hasil belajar mencakup pengukuran dan evaluasi yang merupakan kegiatan bersifat hierarki. Maksudnya kegiatan ini dilakukan secara berurutan, dimulai dengan pengukuran, kemudian penilaian, dan terakhir evaluasi. Namyn antara pengukuran, penilaian, dan evaluasi terdapat sedikit perbedaan, yakni: a) Mengukur adalah membandingkan sesuatu dengan satu ukuran. Pengukuran bersifat kuantitatif; b) Menilai adalah mengambil suatu keputusan terhadap sesuatu dengan ukuran baik, buruk. Penilaian bersifat kualitatif; c) Mengadakan evaluasi meliputi kedua langkah diatas, yakni mengukur dan menilai.

 

Asesmen atau penilaian bersifat komperehensif yang meliputi pengukuran, dan tes. Tes merupakan salah satu alat (instrument) pengukuran. Alat adalah sesuatu yang dapat digunakan untuk mempermudah seseorang dalam melaksanaan tugas dan mencapai tujuan secara lebih efektif dan lebih efisien. Di sisi lain pengukuran lebih membatasi pada gambaran yang bersifat kuantitatif (angka-angka) tentang kemajuan belajar peserta didik (learning progress), sedangkan evaluasi dan penilaian lebih bersifat kualitatif. Dalam kegiatan evaluasi, fungsi alat juga untuk memperoleh hasil yang lebih baik sesuai dengan kenyataan yang dievaluasi.

 

Disamping itu, evaluasi dan penilaian pada hakikatnya merupakan suatu proses membuat keputusan tentang nilai suatu objek. Keputusan penilaian (value judgement) tidak hanya didasarkan pada hasil pengukuran (quantitative description), tetapi dapat pula didasarkan pada hasil pengamatan dan wawancara (qualitative description).

 

Hasil aesmen atau penilaian peserta didik dinyatakan kompeten apabila telah menguasai domain-doamin sebagai berikut: a) Kognitif (Cognitive), domain ini meliputi aspek-aspek: pengetahuan (knowledge), pemahaman (comprehension), penerapan (application), analisis(analysis), sintesis(synthesis), dan penilaian (evaluation); b) Sikap (Attitude), domain ini meliputi aspek-aspek: penerimaan (receiving), kemampuan merespon (responding), kemampuan menghargai (valuing), pengorganisasian atau pengintegrasian (integration), pengkarakterisasian (characterization); c) Keterampilan (Psikomotor-skill), domain ini meliputi aspek-aspek: persepsi (perception), kesiap-sediaan (mentalset), respon/gerakan terpimpin/ terbimbing (guidedrespons), gerakan khas/kompleks, yang menunjukkan taraf keterampilan/kemahiran tertentu (skillful) sertaprofisiensi (koordinatif), dan gerakan penyesuaian (adaptation).

 

Asesmen atau penilaian hasil belajar peserta didik harus memperhatikan prinsip-prinsip sebagai berikut: 1) Sahih (valid), yakni penilaian didasarkan pada data yang mencerminkan kemampuan yang diukur. 2) Objektif, yakni penilaian didasarkan pada prosedur dan kriteria yang jelas, tidak dipengaruhi subjektivitas penilai. 3) Adil, yakni penilaian tidak menguntungkan atau merugikan peserta didik,dan tidak membedakan latar belakang sosial, ekonomi, budaya, agama, bahasa, suku bangsa, dan jender. 4) Terpadu, yakni penilaian merupakan komponen yang tidak terpisahkan dari kegiatan pembelajaran; 5. Terbuka, yakni prosedur penilaian, kriteria penilaian, dan dasar pengambilan keputusan dapat diketahui oleh pihak yang berkepentingan; 6) Menyeluruh dan berkesinambungan, yakni penilaian mencakup semua aspek kompetensi dengan menggunakan berbagai teknik yang sesuai, untuk memantau perkembangan kemampuan peserta didik. 7) Sistematis, yakni penilaian dilakukan secara berencana dan bertahap dengan mengikuti langkah-langkah yang baku. 8) Menggunakan acuan kriteria, yakni penilaian didasarkan pada ukuran pencapaian kompetensi yang ditetapkan. 9) Akuntabel, yakni penilaian dapat dipertanggung jawabkan, baik dari segi teknik, prosedur, maupun hasilnya.

 

Sebelum Admin membagiakan Latihan Soal Penilaian Sumatif Tengah Semester (PSTS) Semester 2 (genap) Kelas 2 SD Kurikulum Merdeka Tahun 2024-2025 - Latihan Soal Asesmen Sumatif Tengah Semester (ASTS) Semester 2 (genap) Kelas 2 Kurikulum Merdeka Tahun 2024-2025, berikut ini penjelasan tentang teknik penilaian sumatif. Bagaimana teknik penilaian asasmen sumatif ? Teknik penilaian atau asesmen sumatif yang digunakan dalam penilaian pada satuan pendidikan yaitu; tes, observasi, penugasan, penilaian portofolio, penilaian diri, dan penilaian antar teman. Untuk memberikan gambaran yang lebih jelas dapat diuraikan sebagai berikut;

a. Tes adalah pemberian sejumlah pertanyaan yang jawabannya dapat benar atau salah. Tes dapat berupa tes tertulis, tes lisan, dan tes praktik atau tes kinerja. Tes tertulis adalah tes yang menuntut peserta tes memberi jawaban secara tertulis berupa pilihan ganda atau isian. Tes yang jawabannya berupa pilihan meliputi pilihan ganda, benar-salah, dan menjodohkan. Sedangkan tes yang jawabannya berupa isian dapat berbentuk isian singkat atau uraian. Tes lisan adalah tes yang dilaksanakan melalui komunikasi langsung (tatap muka) antara peserta didik dengan pendidik. Pertanyaan dan jawaban diberikan secara lisan.

b. Tes praktik (kinerja) adalah tes yang meminta peserta didik melakukan perbuatan / mendemonstasikan/ menampilkan keterampilan.

 

Adapun beberapa kelemahan tes sebagai berikut: 1) Adakalanya tes (secara psikologis terpaksa) menyinggung pribadi seseorang (walaupun tidak disengaja). 2) Tes menimbulkan kecemasan sehingga mempengaruhi hasil belajar yang murni. 3) Tes mengategorikan peserta didik secara tetap. 4) Tes tidak mendukung kecemerlang dan daya kreasi peserta didik. 5) Tes hanya mengukur aspek tingkah laku yang sangat terbatas.

 

Tes dibagi dua jenis, antara lain: (1) tes buatan guru (teacher-made test) adalah tes yang disusun sendiri oleh guru. Tes ini biasanya digunakan untuk ulangan harian, formatif, dan ulangan umum (sumatif), (2) tes yang dibakukan atau tes baku adalah tes yang sudah memiliki derajat validitas dan reliabiltas yang tinggi berdasarkan percobaan-percobaan terhadap sampel yang cukup besar dan representatif. Tes baku biasanya telah dianalisis secara statistik dan di uji secar empiris oleh para pakar, karena itu dapat dinyakatan valid untuk digunakan secara umum.

 

Selain penilaian atau asesmen sumatif dalam bentuk tes juga dapat dilakukan dalam bentuk lainnya, misalnya: 1) Observasi adalah teknik penilaian yang dilakukan dengan cara mencatat hasil pengamatan terhadap objek tertentu. Pelaksanaan observasi dilakukan dengan cara menggunakan instrumen yang sudah dirancang sebelumnya sesuai dengan jenis perilaku yang akan diamati dan situasi yang akan diobservasi, misalnya dalam kelas, waktu bekerja dalam bengkel atau laboratorium. Penilaian ini dapat dilihat secara langsung, mencatat perilaku yang muncul, dan dapat juga menggunakan lembar observasi atau daftar cek lis mengenai aspek-aspek tertentu yang akan diamati. 2) Penugasan adalah teknik penilaian yang menuntut peserta didik menyelesaikan tugas di luar kegiatan pembelajaran di kelas/ laboratorium/bengkel. Penugasan dapat diberikan dalam bentuk individual atau kelompok dan dapat berupa tugas rumah atau projek. Tugas rumah adalah tugas yang harus diselesaikan peserta didik di luar kegiatan kelas. Tugas projek adalah tugas yang melibatkan kegiatan perancangan, pelaksanaan, dan pelaporan secara tertulis maupun lisan dalam waktu tertentu. Penilai mempersiapkan dan merancang suatu tugas/pekerjaan tertentu untuk dikerjakaan peserta didik kemudian hasil dari pekerjaannya dinilai; 3) Penilaian portofolio adalah penilaian yang dilakukan dengan cara menilai hasil karya peserta didik. Portofolio adalah kumpulan karya peserta didik dalam bidang tertentu yang diorganisasikan untuk mengetahui minat, perkembangan, prestasi, dan kreativitas peserta didik; 4) Penilaian diri merupakan teknik penilaian dengan cara meminta peserta didik untuk menilai dirinya sendiri mengenai berbagai hal. Dalam penilaian diri, setiap peserta didik harus mengemukakan kelebihan dan kekurangan dirinya secara jujur; 5) Penilaian antar teman merupakan teknik penilaian dengan cara meminta peserta didik mengemukakan kelebihan dan kekurangan temannya dalam berbagai hal secara jujur.

 

Berikut ini link download membagiakan Latihan Soal Penilaian Sumatif Tengah Semester (PSTS) Semester 2 (genap) Kelas 2 Tahun Kurikulum Merdeka 2024-2025 - Latihan Soal Asesmen Sumatif Tengah Semester (ASTS) Semester 2 (genap) Kelas 2 Kurikulum Merdeka Tahun 2024-2025

 

Latihan soal PSTS atau ASTS Kelas 2 Semester 2 BAHASA INDONESIA || UNDUH

Latihan soal PSTS atau ASTS Kelas 2 Semester 2 BAHASA JAWA || UNDUH

Latihan soal PSTS atau ASTS Kelas 2 Semester 2 MATEMATIKA || UNDUH

Latihan soal PSTS atau ASTS Kelas 2 Semester 2 PAI dan BUDI PEKERTI || UNDUH

Latihan soal PSTS atau ASTS Kelas 2 Semester 2 PJOK || UNDUH

Latihan soal PSTS atau ASTS Kelas 2 Semester 2 PPKN || UNDUH

Latihan soal PSTS atau ASTS Kelas 2 Semester 2 SBDP || UNDUH

 

BACA JUGA !!!! LATIHAN SOAL PENILAIAN SUMATIF TENGAH SEMESTER 2 KELAS 1 SD TAHUN 2024 (DISINI)

BACA JUGA !!!! LATIHAN SOAL PENILAIAN SUMATIF TENGAH SEMESTER 2 KELAS 2 SD TAHUN 2024 (DISINI)

BACA JUGA !!!! LATIHAN SOAL PENILAIAN SUMATIF TENGAH SEMESTER 2 KELAS 3 SD TAHUN 2024 (DISINI)

BACA JUGA !!!! LATIHAN SOAL PENILAIAN SUMATIF TENGAH SEMESTER 2 KELAS 4 SD TAHUN 2024 (DISINI)

BACA JUGA !!!! LATIHAN SOAL PENILAIAN SUMATIF TENGAH SEMESTER 2 KELAS 5 SD TAHUN 2024 (DISINI)

BACA JUGA !!!! LATIHAN SOAL PENILAIAN SUMATIF TENGAH SEMESTER 2 KELAS 6 SD TAHUN 2024 (DISINI)

 

Demikian informasi tentang Latihan Soal Penilaian Sumatif Tengah Semester (PSTS) Semester 2 (genap) Kelas 2 SD Tahun Kurikulum Merdeka 2024-2025 - Latihan Soal Asesmen Sumatif Tengah Semester (ASTS) Semester 2 (genap) Kelas 2 SD Kurikulum Merdeka Tahun 2024-2025, Semoga ada manfaatnya

 



= Baca Juga =


No comments

Maaf, Komentar yang disertai Link Aktif akan terhapus oleh sistem

Theme images by Maliketh. Powered by Blogger.
Back to Top


































Free site counter


































Free site counter