Buku Panduan Penulisan Soal
HOTS-Higher Order Thinking Skills. Keterampilan berpikir tingkat tinggi atau yang lebih dikenal HOTS (higher order
thinking skills) merupakan topik yang hangat dibicarakan di dunia pendidikan. Isu
yang menjadi perhatian adalah rendahnya keterampilan berpikir tingkat tinggi peserta
didik Indonesia, seperti ditunjukkan hasil studi internasional PISA (Programme for
International Student Assessment). Padahal keterampilan berpikir tingkat tinggi
merupakan salah satu modal individu untuk mempersiapkan diri menghadapi dunia
nyata dengan perubahan yang semakin cepat.
Salah satu usaha yang perlu dilakukan dunia pendidikan untuk menyiapkan
peserta didik sebagai generasi penerus bangsa yang dapat bersaing di tingkat global
adalah meningkatkan keterampilan berpikir tingkat tinggi peserta didik. Pusat
Penilaian Pendidikan sebagai lembaga penilaian berskala nasional membantu
mewujudkannya dengan menyiapkan buku Panduan
Penulisan Soal HOTS-Higher Order Thinking Skills (Keterampilan Berpikir Tingkat
Tinggi). Diharapkan dengan buku ini, pendidik dapat menyusun instrumen penilaian
yang berkualitas.
Dalam konteks pembelajaran dan penilaian abad 21, peserta didik harus mempelajari
dan menguasai esensial keterampilan antara lain berpikir kritis dan pemecahan
masalah; berpikir kreatif dan inovatif; dan berkolaborasi dan berkomunikasi efektif.
berpikir kritis dan pemecahan masalah; dan berpikir kreatif dan inovatif merupakan
keterampilan berpikir tingkat tinggi.
Keterampilan berpikir tingkat tinggi perlu dimiliki oleh setiap peserta
didik agar dapat berfungsi optimal sebagai individu dan anggota masyarakat yang
kritis, mandiri, dan produktif. Peserta didik yang memiliki keterampilan
tingkat tinggi lebih terbuka pada adanya berbagai perbedaan atau keragaman, tidak
mudah menerima suatu informasi tanpa bukti atau alasan yang berdasar, tidak mudah terpengaruh atau terbawa
arus, mereka mandiri dalam berpikir dan bertindak, dapat membedakan hal yang
penting dan prioritas sehingga dapat menghasilkan karya nyata yang bermanfaat. Pada
akhirnya keterampilan berpikir tingkat tinggi diperlukan untuk meningkatkan kualitas
hidup manusia.
Pembelajaran dan penilaian keterampilan berpikir tingkat tinggi pada
hakikatnya merupakan pembelajaran dan penilaian bermakna bukan sekadar menghapal
karena pembelajaran dan penilaian ini memungkinkan peserta didik untuk dapat :
1) mentransfer, menerapkan pengetahuan dan keterampilan yang sudah dimilikinya ke
konteks yang baru atau cara yang lebih kompleks; 2) berpikir kritis, menerapkan
pertimbangan yang bijaksana (wise judgement) atau menghasilkan kritik yang
berdasar (reasoned critique); 3) menyelesaikan masalah, mengidentifikasi dan menyelesaikan
masalah dalam kehidupannya.
Buku Panduan Penulisan Soal
HOTS-Higher Order Thinking Skills memberi pemahaman tentang Pengertian Kemampuan Berpikir Tingkat Tinggi dan Bagaimana
Menilai Berpikir Tingkat Tinggi, termasuk Prinsip Penyusunan Instrumen
Penilaian Keterampilan Berpikir Tingkat Tinggi, Langkah Penulisan Soal Keterampilan
Berpikir Tingkat Tinggi, dan Contoh Soal Keterampilan Berpikir Tingkat Tinggi
untuk semua mata pelajaran.
Link download
Demikian informasi tentang Buku Panduan
Penulisan Soal HOTS-Higher Order Thinking Skills. Semoga ada manfaatnya,
terima kasih.