CARA UBAH ATAU CONVERT GAMBAR PNG DAN JPG KE WebP atau AVIF SECARA ONLINE DENGAN CEPAT (GRATIS + FREE)

cara ubah atau convert gambar png dan jpg ke webp atau avif secara online dengan cepat (gratis + free)


Cara Ubah atau Convert Gambar/Foto Format PNG dan JPG KE WebP atau AVIF Secara Online dengan Cepat (dalam hitungan detik dan Gratis/Free). File Gambar atau Foto dengan format WebP atau AVIF merupakan solusi untuk sajikan gambar dalam format generasi berikutnya atau generasi terbaru. Jenis file WebP atau AVIF adalah format baru yang mendukung lossless dan kompresi kehilangan kualitas untuk gambar di Internet. Google mengembangkan format file WebP atau AVIF ini khusus untuk melakukan pekerjaan secara online dengan cepat dan mudah mungkin. Keuntungan utama adalah bahwa ukuran file kecil dibandingkan dengan format gambar lain, tetapi serupa bahkan lebih baik dari segi kualitas gambar.

 

Jadi File Gambar atau Foto dengan format WebP atau AVIF adalah format gambar/foto yang memiliki ukuran gambar sangat kecil namun tetap memiliki kualitas yang sama bahkan lebih baik dibandingkan dengan JPEG dan PNG. Itulah sebab mengupoload gambar/foto dengan format WebP atau AVIF di website/blog akan menyebabkan gambar/foto akan mudah mucul karena format WebP atau AVIF akan mengkonsumsi lebih sedikit data seluler dibandingan dengan format JPEG atau PNG,

 

Saat ini sebagai dirilis halaman web.dev, File Gambar atau Foto dengan format AVIF sudah didukung di Chrome, Firefox, dan Opera dan menawarkan ukuran file yang lebih kecil dibandingkan dengan format lain dengan pengaturan kualitas yang sama. Sedangkan File Gambar atau Foto dengan format WebP sudah didukung di versi terbaru Chrome, Firefox, Safari, Edge, dan Opera dan memberikan kompresi lossy dan lossless yang lebih baik untuk gambar di web.

 

Keuntungan mengunggah file Gambar/Foto Format WebP atau AVIF di blog atau website adalah akan lebih meningkatan performance blog atau website anda. Kecepatan blog atau website akan sangat meningkatkan sehingga potensi kehilangan pengunjung akan berkurang. Dengan kata lain, penggunaan Gambar/Foto dengan Format WebP atau AVIF berpeluang untuk meningkatkan traffic pengunjung blog. Namun tentunya, penggunaan gambar/foto bukan satu-satu alat untuk meningkatkan traffic pengunjung blog. Lebih dari itu, anda juga harus menguasai pengetahuan tentang SEO termasuk posting yang unik dan penggunaan keyword yang benar.

 

Selain itu menggugah Gambar/Foto Format WebP atau AVIF akan memungkikan website/blog Anda bisa masuk laman discover google. Sebagaimana diketahui Google Discover adalah halaman yang menampilkan konten serta informasi yang dikemas dalam bentuk seperti deretan kartu (cards). Cards tersebut merupakan linimasa konten di internet yang disesuaikan dengan ketertarikan pengguna berdasarkan riwayat (history) pencarian di Google. Misalnya jika Anda sering mencari konten-konten di Google yang berkaitan dengan dunia pendidikan. Maka, halaman Discover Anda akan dipersonalisasi dengan menampilkan konten-konten yang berhubungan dengan pendidikan. Adapun salah satu kemungkinan website/blog masuk Google Discover adalah penggunaan gambar menarik dan berkualitas tinggi minimal setidaknya 1.200 piksel. Dengan menggunakan format Gambar/Foto dalam bentuk WebP atau AVIF akan memungkikan Anda dampak mengguneah gambar berkualitas tinggi dengan ukuran (byte) yang minimal.

 

Lalu bagaimana Cara Ubah atau Convert Gambar/Foto Format PNG dan JPG KE WebP atau AVIF Secara Online dengan Cepat (dalam hitungan detik dan Gratis/Free). Silahkan Anda akses laman https://squoosh.app/, kemudian Anda unggah Gambar atau Foto (atau dengan mengklik tanda +, kemudian di bawah Compress (Kompres) pilih format file yang diinginkan tersedia WebP, AVIF dan lainnya. Setelah dipilih akan muncul tanda download, silahkan Anda download untuk diunggah pada blog atau website yang Anda milik

 



Demikian informasi tentang Cara Ubah atau Convert Gambar/Foto Format PNG dan JPG KE WebP atau AVIF Secara Online dengan Cepat (dalam hitungan detik dan Gratis/Free). Semoga ada manfaatnya.




= Baca Juga =



No comments

Maaf, Komentar yang disertai Link Aktif akan terhapus oleh sistem